PPIJ Kochi Sehat Vol. 3: Aktif Bergerak, Sehat Bersama
- fauzanadzima65
- 4 Mei
- 1 menit membaca
Diperbarui: 2 hari yang lalu

Kochi, 4 Mei 2025 – Dalam semangat menjaga kebugaran dan meningkatkan gaya hidup sehat di kalangan pelajar Indonesia, PPIJ Kochi kembali menyelenggarakan program “PPIJ Kochi Sehat Vol. 3” pada Minggu, 4 Mei 2025, bertempat di Lapangan Tenis Kampus Monobe, Kochi University. Kegiatan ini mengusung olahraga tenis sebagai sarana untuk bergerak aktif, sekaligus menjadi ajang relaksasi dari rutinitas akademik. Para peserta, yang terdiri dari mahasiswa aktif dan keluarga pelajar, mengikuti sesi permainan tenis santai dengan antusias dan penuh semangat. Meski sederhana, kegiatan ini berhasil menciptakan suasana yang menyenangkan, mempererat hubungan antaranggota, serta menumbuhkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebugaran fisik, terutama di tengah kesibukan studi.
Melalui program ini, PPIJ Kochi menegaskan komitmennya dalam mendukung kesehatan dan kesejahteraan anggotanya. Tenis dipilih sebagai olahraga yang tidak hanya melatih fisik, tetapi juga membangun sportivitas, konsentrasi, dan kekompakan. PPIJ Kochi berharap kegiatan ini dapat terus berlanjut secara rutin dan menjadi inspirasi bagi komunitas pelajar Indonesia di wilayah lain untuk terus bergerak, sehat, dan saling mendukung.
PPIJ Kochi: Bersama, Berdaya dan Berkelanjutan.
Comments